Kamis, 06 Maret 2014

BIJI GANDUM DARI MAKAM RAJA MESIR



Segenggam biji gandum, 5000 tahun umurnya, ditemukan di dalam makam salah seorang raja mesir kuno.
Seseorang menanam biji tersebut dan sungguh menakjubkan. Biji Itu Tumbuh !
Kata-kata orang yang tercerahkan adalah seperti benih kehidupan dan energi. Mereka dapat tetap dalam bentuk benih selama berabad-abad, sampai saatnya ditaburkan ke lading hati yang terbuka.
Dulu aku mengira bahwa kata-kata kitab suci itu mati dan kering. Namun sesungguhnya hatikulah yang gersang dan mati, jadi bagaimana mungkin sesuatu dapat berakar disana?


Anthony de Mello, The Song of A Bird 1989

Tidak ada komentar: